Halaman

Senin, 14 Maret 2011

Begadang Bantu Bakar Kalori

Bookmark and Share

Begadang sering dikaitkan dengan timbulnya berbagai masalah kesehatan. Namun, sebuah penelitian yang dilakukan para ahli dari Colorado Sleep and Chronobiology Laboratory menemukan bahwa begadang dapat membantu proses pembakaran kalori.

Para ahli itu mengatakan begadang dapat membakar kalori sebanyak 135 kalori.

Jumlah tersebut setara dengan berjalan kaki sepanjang 3,2 kilometer. "Jumlah penyimpanan energi yang dibutuhkan untuk menjelaskan epidemi obesitas adalah 50 kalori sehari, sehingga temuan itu sangat berarti," kata pimpinan penelitian, Profesor Kenneth Wright.

Kendati demikian, Wright menekankan begadang bukanlah cara yang baik untuk digunakan dalam program penurunan berat badan. Karena mereka yang menghabiskan waktu lebih dari 16 jam untuk tetap terjaga, membutuhkan istirahat tanpa jeda selama 8 jam. Itu bertujuan untuk menjaga kondisi beberapa organ tubuh.

Source/ref: Liputan6.com - Mar 2011

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More