Halaman

Senin, 30 Agustus 2010

Heboh! Beberapa PNS Pemkot Surabaya Cerai Karena Facebook

Bookmark and Share

Alasan kebijakan Pemkot Surabaya memblokir situs jejaring sosial facebook bukan semata hanya membuat lemot jaringan internet di lingkungan pemkot, jejaring sosial tersebut digunakan oleh para PNS untuk ajang bercathing ria dan berkenalan dengan teman baru.

Lebih parah lagi, jejaring sosial tersebut telah menimbulkan perceraian rumah tangga PNS Kota Surabaya. Hal itu berdasar beberapa surat tertulis yang dikirimkan oleh istri/suami PNS kepada Badan Kepegawaian Pemkot Surabaya.

Kenyataan ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Kota Surabaya Yayuk Eko Agustin. Kepada wartawan, Yayuk membenarkan bahwa telah menerima beberapa surat yang menyatakan perceraian dari suami/istri PNS Kota Surabaya yang berawal dari perkenalan lewat facebook.

"Kita memang menerima beberapa surat tertulis dari pasangan pegawai PNS yang memberitahukan perceraiannya dan perselingkuhan karena facebook," ujar Yayuk saat dikonfirmasi, Senin (7/9/2009).

Ketika ditanya lebih detail, berapa surat yang masuk dan dari dinas mana PNS yang terlapor, Yayuk enggan menjelaskan. Sebab, katanya, hal tersebut merupakan masalah keluarga bersangkutan.

"Janganlah, Mas, itu masalah keluarga. Pokoknya ada surat resmi pemberitahuan ke kita," imbuh Yayuk.

Saat ini Badan Kepegawaian tengah mempelajari kasus tersebut dan akan menindaklanjuti dengan memanggil oknum yang bersangkutan.

Sementara itu, Walikota Surabaya Bambang DH mengatakan bahwa pihaknya masih tetap memberlakukan pemblokiran terhadap akses jejaring sosial facebook di lingkungan pemkot dengan batas waktu yang tak ditentukan.

Source/ref: Beritajatim.com - sept 2009

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More